-->

Khasiat Sawo bagi Kesehatan dan Kandungan Nutrisinya

Khasiat Sawo

Buah sawo adalah buah yang sudah tidak asing lagi di Indonesia. Apalagi ketika membahas mengenai kulit, maka banyak orang yang bilang bahwa kulit orang Indonesia berwarna sawo matang. Buah sawo mempunyai rasa yang manis dan menyegarkan, tak heran banyak orang yang menyukainya.

Memiliki nama ilmiah Manilkara Zapota, tumbuhan ini berasal dari kawasan Meksiko, Hindia Barat dan Guatemala. Kemudian zaman dulu penjajah Spanyol membawanya ke negara Filipina. Hingga akhirnya bisa menyebar ke negara di kawasan Asia Tenggara lainnya, salah satunya adalah negara kita tercinta, Indonesia. Jenis buah yang cukup dikenal adalah jenis sawo manila.


Buah Sawo
Gambar : Buah Sawo

Kandungan Gizi Buah Sawo

Ternyata tak hanya manis, buah ini memiliki beberapa kandungan gizi yang bermanfaat bagi tubuh. Menurut beberapa publikasi dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, dalam 100 gram buah sawo dapat dikonsumsi 79% karena buah ini memiliki biji yang cukup banyak, dan memiliki kandungan nutrisi sebagai berikut :
  • Energi = 92 kkal
  • Karbohidrat = 22,4 gr
  • Lemak = 1,1 gr
  • Protein = 0,5 gr
  • Kalsium = 25 mg
  • Fosfor = 12 mg
  • Zat Besi = 1 mg
  • Vitamin C = 21 mg
  • Vitamin B1 = 0,01 mg
  • Vitamin A = 60 IU

Khasiat Sawo
Gambar : Sawo

Manfaat dan Khasiat Sawo untuk Kesehatan Tubuh 

Karena kandungan gizinya yang banyak, maka tak mengherankan bila sawo merupakan buah yang memiliki banyak manfaat. Manfaat untuk hal kesehatan tubuh tersebut adalah :

  • Menyehatkan Mata

Vitamin A adalah vitamin yang dikenal mempunyai peran baik bagi kesehatan mata. Mata adalah bagian yang sangat penting dalam kehidupan ini, dengan mata kita bisa menikmati keindahan dunia. Maka dari itu sebaiknya kita perlu menjaga kesehatannya. Salah satunya adalah mengonsumsi buah yang mengandung vitamin A seperti sawo.

  • Menjaga Kesehatan Gigi dan Tulang

Kandungan kalsium dan fosfor yang tinggi dalam buah sawo akan membantu menjaga kesehatan tulang dan gigi. Akan tetapi yang perlu di catat, bahwa ini tidak cocok untu balita karena bisaa mengganggu sistem pencernaannya. Tulang dan gigi adalah bagian dari tubuh kita yang perlu dijaga kesehatannya, agar ketika kita sudah tua akan memiliki tulang dan gigi kuat dan sehat.

  • Membantu Pembentukan Sel Darah Merah

Asam folat adalah zat yang dibutuhkan tubuh dalam pembentukan sel darah merah. Sawo mempunyai kandungan asam folat sekitar 14 mkg setiap 100 gramnya.

  • Mencegah Penyakit Kanker Usus

Setiap harinya dalam proses metabolisme, tubuh membutuhkan serat yang cukup. Kandungan serat dalam buah ini akan mampu mencegah penyakit kanker usus.

  • Baik untuk Ibu Hamil

Kandungan vitamin C yang terkandung dalam buah ini akan membantu meningkatkan daya tahan tubuh bagi ibu hamil. Vitamin C adalah zat yang bagus untuk masa kehamilan si calon ibu. Tak hanya itu saja, masalah lainnya seperti sembelit pada ibu hamil juga bisa dibantu diatasi dengan konsumsi sawo.

  • Membantu Proses Pertumbuhan Anak

Sawo mengandung protein nabati yang alami. Kandungan ini akan membantu proses pertumbuhan anak sejak usia 6 tahunan.

  • Meningkatkan Kecantikan Kulit

Vitamin E adalah salah satu vitamin yang kerap dijadikan sebagai bahan kosmetik. Hal ini karena vitamin E baik untuk kecantikan kulit tubuh dan wajah. Sawo merupakan salah satu buah yang memiliki kandungan vitamin E.

Ternyata buah sawo memiliki banyak kegunaan bagi kesehatan tubuh, mulai dari anak-anak sampai dewasa dan ibu hamil. Bahkan juga bermanfaat bagi kecantikan kulit. Selain rasanya yang nikmat, kandungan gizinya serta manfaat sehatnya tak kalah hebat. Sebagai penulis, jika ada kurang lebihnya kami mohon maaf dan terimakasih atas perhatian saudara untuk membaca artikel mengenai Khasiat Sawo.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel