-->

Manfaat Daun Cincau Perdu Hijau & Hitam bagi Kesehatan

Manfaat Daun Cincau untuk Kesehatan Tubuh

Cincau, seperti nama minuman yang berwarna hijau dengan tambahan santan, gula aren dan es batu di dalamnya. Sebenarnya, minuman tersebut berasal dari tanaman cincau, sehingga disebut sebagai es cincau. Cincau merupakan tumbuhan merambat dengan batang kecil, kasar dan memiliki duri. Cincau memiliki bunga berwarna kuning dan biasa hidup di tepi hutan atau di semak – semak belukar dengan ketinggian <1000 mdpl. Tumbuhan ini memilik dua macam jenis, ada cincau yang berwarna hijau dan cincau berwarna hitam. Kedua jenis cincau tersebut juga dapat diolah menjadi minuman yang menyegarkan. Cincau memiliki kandungan nutrisi dan mineral yang baik bagi kesehatan. Perhatikan tabel berikut!

Kandungan Nutrisi / Gizi Daun Cincau


Kandungan
Jumlah/100 gram
Kalori
122 Kal
Protein
6 gram
Karbohidrat
26 gram
Lemak
100 mg
Vitamin A
10.750 UI
Vitamin B
80 mg
Vitamin C
17 mg
Kalsium
100 mg
Zat besi
3.3 mg
Fosfor
100 mg
Serat
6.23 gram


Cincau memiliki kandungan fosfor dan kalsium yang sangat tinggi, selain itu seratnya juga baik untuk pencernaan. Membahas soal cincau, tidak lengkap rasanya jika tidak mengetahui manfaat apa saja yang didapatkan saat mengkonsumsi tanaman berwarna hijau ini.

Khasiat Daun Cincau Perdu Hitam / Hijau untuk Kesehatan

Manfaat Daun Cincau

  • Mencegah Kanker dan Tumor
Cincau ternyata dapat mencegah timbulnya sel penyebab kanker dan tumor. Hal ini dikarenakan dalam daun cincau terdapat kandungan alkaloid dan isokandrodendrin. Kedua zat tersebut mampu mencegah terjadinya kanker ginjal dan tumor ganas. Selain itu juga dapat mencegah hipertensi atau tekanan darah tinggi dan mencegah peradangan.

  • Mengatasi Sakit Perut
Cincau juga dapat mengatasi sakit perut. Caranya, ambil daun cincau secukupnya, lalu cuci hingga bersih. Kemudian remas – remas atau bisa ditumbuk hingga halus dengan air matang. Saring dan biarkan air saringan tersebut selama beberapa menit sampai berubah seperti agar – agar. Selanjutnya tambahkan gula aren atau gula kelapa dan santan. Siap untuk di makan! Cara ini juga dapat digunakan bagi penderita hipertensi.

  • Mengobati Demam
Apabila sedang mengalami demam, gunakan cincau untuk mengobatinya. Caranya, ambil akar cincau secukupnya, lalu cuci hingga bersih. Seduh akar cincau menggunakan ari panas, aduk dan saring. Minum dalam keadaan hangat.

Demikian tadi, beberapa manfaat mengkonsumsi daun cincau untuk kesehatan. Jadi, cincau merupakan tumbuhan yang digunakan sebagai bahan dasar pembuatan es cincau. Kenapa cincau bisa memadat seperti agar – agar, meskipun tidak ada tambahan bahan pemadat? Sebab, cincau memiliki zat yang sejenis dengan karbohidrat. Zat tersebut dapat menyerap air sangat banyak, sehingga membuat cincau mudah memadat seperti agar – agar. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel