Cara Mencegah Menopause Dini secara Alami
Monday, March 28, 2016
Pada umumnya menopause dialami oleh wanita
berusia 50 tahunan, masa menopause merupakan kondisi dimana seorang wanita
berhenti mengalami siklus menstruasi yang disebabkan karena hormon estrogen
tidak dapat diproduksi secara optimal sesuai dengan bertambahnya usia mereka.
Namun, pada saat ini banyak wanita
yang telah mengalami masa menopause saat berusia sekitar 25 tahun, kondisi ini
diawali dengan adanya siklus menstruasi yang tidak teratur, sering merasa cepat
lelah, mengalami insomnia, sering merasa pusing dan jantung menjadi berdebar-debar
tanpa sebab.
Photo Source: pixabay.com |
Semua wanita muda tentunya tidak
ingin mengalami kondisi ini karena dapat merugikan diri sendiri, pasangan dan
tentunya akan berpengaruh pada keharmonisan rumah tangga. Untuk itu pada
kesempatan kali ini akan diulas mengenai cara untuk mencegah terjadinya
menopause dini.
1. Mengutamakan
Pola Hidup Sehat dan Seimbang
Kurangnya asupan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh
merupakan salah satu faktor penyebab terjadinya menopause dini karena semakin
banyak asupan nutrisi yang dilengkapi maka semakin lama terjadinya masa
menopause, oleh karena itu sangat disarankan untuk mengutamakan pola hidup yang
sehat dan seimbang dengan cara mengkonsumsi makanan yang bernutrisi serta
meninggalkan kebiasaan-kebiasaan buruk seperti merokok, mengkonsumsi narkoba
dan mengkonsumsi minuman beralkohol.
2. Memperbanyak
Konsumsi Makanan Yang Mengandung Fitoestrogen
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya masa menopause
berkaitan dengan produksi hormon estrogen yang berkurang, untuk mencegahnya
bisa diatasi dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung fitoestrogen,
kandungan tersebut ditemukan di dalam buah-buahan serta biji-bijian diantaranya
adalah melon, pepaya, bengkoang, gandum, kuaci, kacang tunggak, dan wijen.
3. Menghindari
Mengkonsumsi Makanan Cepat Saji
Makanan cepat saji biasanya mempunyai kandungan gizi yang
tidak seimbang, di sisi lain juga terdapat kandungan kolesterol yang sangat
tinggi. Adanya kandungan kolesterol yang terlalu banyak di dalam darah akan
mempengaruhi produksi hormon estrogen.
4. Berolahraga
Secara Teratur
Membiasakan diri untuk berolahraga secara teratur merupakan
salah satu cara untuk mencegah terjadinya menopause dini, berolahraga tidak
harus dengan olahraga berat seperti mengangkat beban berat dan lari puluhan
kilometer. Berolahraga bisa dilakukan dengan senam, berjalan kaki dan
berjogging.
5. Beristirahat
Dengan Cukup
Cara pencegahan
selanjutnya bisa dilakukan dengan cara beristirahat dengan cukup sekitar 8 jam
setiap harinya, beristirahat dengan tidur yang cukup dapat meningkatkan
produksi hormon estrogen di dalam tubuh wanita.
Untuk
melakukan cara-cara tersebut juga harus tetap diimbangi dengan faktor psikis
karena tingkat stres seorang wanita akan berpengaruh pada produksi hormon
estrogennya. (Baca Juga: Fakta dan Mitos Seputar Menstruasi )