-->

Khasiat Biji Durian Rebus bagi Kesehatan

Khasiat Biji Durian

Durian merupakan tumbuhan tropis yang berasal dari kawasan Asia Tenggara. Nama durian atau duren ini diambil dari karakteristik bentuk buahnya yang berlekuk-lekuk tajam seperti duri dengan kulit buahnya yang keras. Durian popular dengan sebutan king of fruit atau raja dari segala buah karena kelezatannya dan juga aroma yang ditimbulkan tak khayal membuat banyak orang yang muak tapi tak sedikit pula orang yang suka dengan buah ini.

Biji durian memiliki kandungan sekitar 27% amilosa. Setiap 100 gram bijinya mengandung 28,3 gram karbohidrat, 67 gram air, 2,5 gram protein, 2,5 gram lemak, 1,4 gram lemak, serta mempunyai energy sebesar 520 kJ. 


Khasiat Biji Durian
Manfaat Biji Durian Rebus

Manfaat Biji Durian / Duren

Lalu apa sajakah manfaat dai biji durian bagi kesehatan ? Ini dia !

  • Menjadi panganan yang lezat

Biji durian masih dapat Anda olah menjadi bahan makanan yang banyak mengandung karbohidrat, kalsium, lemak protein, fosfor dan juga lezat. Cara mengolah biji durian bisa direbus atau di bakar menjadi sebuah camilan yang sehat dan juga kaya akan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Tapi, perlu Anda ketahui bahwa biji durian tidak dapat di makan secara langsung atau mentah, karena adanya kandungan asam lemak siklopropena yang dapat menjadi racun bagi Anda bila berlebih dalam mengkonsumsinya.

  • Bisa dijadikan tebung biji durian

Dengan adanya kandungan karbohidrat pada biji durian yang mencapai 43,06 gram per 100 gram biji durian dapat dijadikan tepung durian. Tepung tersebut dapat dijadikan sebagai pengganti tepung yang biasa Anda pakai di rumah.

  • Menjadi campuran tablet

Biji durian yang digunakan sebagai campuran harus terlebih dahulu diekstrasi. Proses tersebut sangat penting dalam memanfaatkan biji durian sebagai campuran. Proses ekstrasi ini sendiri adalah merubah biji durian menjadi serbuk yang dapat dicampurkan dengan tablet. Sebelumnya, cuci bersih biji durian, lalu jemur hingga kering dibawah sinar matahari. Selanjutnya diproses hingga menjadi pati dan diekstrasi sampai berubah menjadi butiran kecil yang halus. Setelah itu, siap untuk dijadikan sebagai campuran tablet.

  • Dijadikan keripik biji durian

Dengan memanfaatkan biji durian, Anda dapat membuat kripik durian yang sangat gurih dan nikmat, karena adanya kandungan pati yang tinggi di dalam biji durian. Selain itu, juga dapat dijadikan sebagai peluang bisnis Anda.

Jangan Lupa Dibaca Juga :

1. Manfaat Biji Teratai
2. Manfaat Biji Pepaya


Demikianlah beberapa khasiat biji durian bagi kesehatan tubuh dan aneka kegunaan. Selamat mencoba !

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel