-->

Manfaat Senam Lantai bagi Kesehatan Tubuh

 Manfaat Senam Lantai

Senam lantai merupakan salah satu jenis senam yang cukup unik. Tak hanya itu, olahraga yang satu ini juga mudah bila dilakukan. Biasanya untuk melakukan senam lantai bisa menggunakan bantuan matras. Tetapi dengan beralas lantai pun juga tetap bisa dilakukan.. Senam pastinya adalah salah satu bagian olahraga yang bisa menyehatkan tubuh. Nah apa sajakah manfaat yang bisa didapat dari melakukan senam lantai ini ? Mari kita bahas selengkapnya !

  • Meninggikan badan & memperkuat tulang 


Tulang yang kuat tentunya akan menjadi hal yang sangat baik bagi kesehatan. Apalagi sekarang ini telah banyak muncul beberapa gangguan tulang, seperti osteoporosis atau pengapuran tulang. Meskipun osteoporosis umumnya dialami oleh orang yang sudah berusia lanjut, akan tetapi dengan senam lantai akan membantu mencegah berbagai gangguan tulang.

Hal itu dikarenakan senam lantai memiliki gerakan yang aktif mulai dari tulang lengan dan penggung pada bagian atas tubuh, sampai panggul, paha, dan kaki pada bagian bawah tubuh. Bukan cuma tulang, sendi pun akan turut bergerak.

Sendi sendiri merupakan poros tulang yang menyimpan enzim jenis pelumas yang dapat menggerakan tulang. Supaya pelumas terus diproduksi, maka sendi harus digerakkan bersamaan dengan tulang. Tak cuma itu saja, gerakan yang dilakukan dalam senam lantai dapat membantu
meninggikan badan karena
manfaat senam lantai
Sumber Gambar:
https://id.wikipedia.org/wiki/Berkas:Sikap_Jembatan.JPG
gerakannya berfokus pada tulang punggung.

  • Melenturkan & memperkuat otot 


Senam lantai terdiri dari beberapa jenis gerakan, seperti roll depan, roll belakang, split, lompat harimau dan sebagainya. Pastinya beberapa gerakan tersebut akan membuat otot aktif bekerja. Dengan latihan rutin, hal itu dapat memicunya agar lebih kuat dan massa otot menjadi lebih solid.


Melakukan senam lantai memang kegiatan olahraga yang menyehatkan tubuh. Namun, yang perlu diperhatikan bahwa jika akan melakukan senam sebaiknya jangan pernah lupakan pemanasan terlebih dahulu. Karena pemanasan sebelum latihan akan membantu mencegah berbagai gangguan seperti dislokasi tulang, otot yang terkilir hingga pegal-pegal. Jadi, apakah tertarik melakukan senam lantai setelah mengetahui manfaat senam lantai untuk kesehatan tubuh ?

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel