Khasiat Jus Pinang Muda Asli untuk Wanita & Pria
Monday, December 29, 2014
Khasiat Jus Pinang
Sebagian besar masyarakat Indonesia banyak yang sudah
mengetahui buah pinang. Buah yang mempunyai nama asing batel plam ini berasal
dari pohon yang menyerupai pohon kelapa. Sementara itu, pohon buah pinang mempunyai tinggi
mencapai 25 meter, pelepah daunnya berbentuk seperti tabung dengan panjang 80
cm dan bagian ujung daunnya tampak seperti sobek. Pohon pinang merupakan pohon
yang terkenal karena banyak digunakan sebagai lomba di hari perayaan tertentu,
yaitu lomba panjat pinang. Selain itu, buahnya mempunyai kandungan nutrisi yang
berkhasiat bagi kesehatan.
Buah pinang memiliki kandungan seperti arecaidine,
guracine, guvocoline, arecolidine dan kandungan beberapa senyawa lainnya. Bijinya juga mempunyai kandungan alkaloida seperti arekolina dan arekaina
bersifat adiktif yang berfungsi untuk merangsang otak.
Manfaat Jus Buah Pinang bagi Kesehatan Tubuh
Di dalam kalangan masyarakat tradisional, buah ini banyak dimanfaatkan sebagai salah satu komponen campuran untuk makan daun sirih
yang berguna untuk membersihkan gigi. Akan tetapi sebagian besar masyarakat
Indonesia sudah banyak yang memanfaatkannya untuk mengobati
pendarahan, disentri, diare dan penyakit kulit seperti kudisan. Sedangkan bijinya dimanfaatkan untuk mengobati cacingan terutama untuk mengobati dan
menghilangkan cacing pita.
Baru-baru ini buah pinang banyak diolah menjadi jus
yang segar untuk diambil manfaatnya bagi kesehatan tubuh khususnya bagi stamina
pria supaya tidak mudah lelah dan loyo setelah melakukan berbagai aktivitas
yang berat. Pada zaman dahulu, buah pinang banyak dimanfaatkan sebagai makanan
untuk para tentara yang sedang berperang. Para tentara zaman dahulu meskipun
jarang mendapatkan jatah makanan tapi tubuhnya tetap bugar dan semangat karena
mengonsumsi buah pinang.
Selain itu mengonsumsi buah pinang juga dipercaya
untuk meningkatkan vitalitas pria. Karena memiliki rasa yang yang pahit saat
diolah menjadi jus, dapat dicampurkan dengan gula, madu, dan campuran buah
lainnya untuk menghilangkan rasa pahit di dalamnya. Membuat jus buah pinang
caranya sama seperti membuat jus pada umumnya. Namun, jika ingin membuat jus
buah pinang untuk vitalitas pria bisa dicampurkan dengan telur ayam kampung
atau telur bebek kemudian dicampurkan dengan madu dan dihaluskan menggunakan blender.
Manfaat jus buah pinang bisa didapatkan dengan cara
mengonsumsi dan memakainya dengan porsi yang tidak berlebihan. Selain itu juga
harus tetap melakukan cara yang tepat dan sebaiknya konsultasikan terlebih
dahulu dengan para ahli seperti ahli gizi dan dokter.