3 Gerakan Olahraga untuk Mengecilkan Bokong dan Paha
Tuesday, January 20, 2015
Kebanyakan
orang mempunyai masalah pada bentuk bokong dan paha yang besar. Para kaum
wanita biasanya banyak mengeluhkan tentang hal ini karena dianggap dapat
mempengaruhi penampilan mereka. Untuk mengecilkan bokong dan paha tidak harus
melakukan tindakan dan cara yang ekstrim seperti operasi plastik.
Image Source: pixabay.com |
1. Step-out Goblet
Squat
Cara
yang pertama adalah gerakan yang menitik beratkan dalam tekanan paha dari
segala sisi. Gerakan ini dimulai dengan mengambil posisi berdiri dan melebarkan
kaki selebar pinggul, kemudian angkatlah beban yang bisa diatur dengan mudah
seperti beban dengan berat yang seimbang. Kemudian lakukan langkah-langkah
sebagai berikut.
- Atur tubuh dengan posisi kaki ke samping dan ke belakang dengan membentuk sudut 45 derajat.
- Berdiri kemudian berjongkok hingga posisi paha sejajar dengan lantai.
- Tekan kembali untuk melakukan posisi berdiri dengan melangkahkan kaki secara bersamaan.
- Untuk mendapatkan hasil yang maksimal lakukan gerakan tersebut sebanyak 12 kali.
2. Kneel To Stand
Cara
ini merupakan gerakan kombinasi antara gerakan menahan otot paha yang diiringi
dengan melakukan gerakan sambil berlutut. Setelah berlutut kemudian berdiri
secara berlahan, dan cara tersebut dilakukan berulang-ulang. Cara ini dapat
memberikan tekanan pada bagian otot perut, otot pinggul dan otot paha yang
dilakukan secara bersamaan serta dapat memberikan dampak mengecilnya bokong dan
paha.
3. Side-lying Leg
Raises
Cara
yang terakhir merupakan gerakan yang dapat melatih kekuatan untuk membentuk
kepadatan otot bagi luar, yaitu otot panggul dan paha. Cara ini sangat mudah
untuk diterapkan, seperti hal sebagai berikut.
- Angkatlah lutut pada posisi sejajar dengan dada, hal ini bertujuan untuk menjaga keseimbangan tubuh.
- Kemudian, luruskan kedua kaki hingga melayang ke udara sekitar setengah meter dan tahan selama beberapa menit.
- Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, lakukan latihan ini selama 10 kali.
Cara
ini akan mendapatkan hasil yang maksimal dengan melakukannya secara teratur
dalam intensitas waktu 3 hingga 4 kali dalam seminggu. Jangan pernah tergiur
dengan kata cepat, karena untuk mendapatkan hasil yang diinginkan butuh kedisiplinan
waktu dan kesabaran untuk mendapatkannya. Baca juga: Manfaat Kentang Rebus untuk Diet