Bahaya Memakai Helm Kotor bagi Kesehatan Kulit Kepala & Rambut
Friday, January 23, 2015
KesehatanPedia.com - Helm merupakan salah satu atribut atau
perlengkapan berkendara yang wajib hukumnya untuk digunakan. Selain dapat
ditilang bapak atau ibu polisi karena melanggar peraturan lalu lintas, tidak
menggunakan helm juga dapat berakibat fatal saat terjadi kecelakaan. Sebab helm
memiliki fungsi yang besar untuk melindungi kepala dari benturan yang dapat
menyebabkan gangguan pada organ kepala atau bahkan amnesia. Sehingga penting
sekali bagi pengguna kendara bermotor untuk menggunakan helm, apalagi untuk
para biker.
Seperti halnya motor, helm juga perlu
dirawat supaya tetap bersih dan nyaman saat digunakan. Namun, apa jadinya jika
helm jarang dibersihkan atau malah tidak sama sekali dibersihkan?
Ada banyak masalah yang didapatkan apabila
jarang membersihkan helm bagi kesehatan dan juga keselamatan para pengendara.
Contohnya kaca helm yang kotor dapat mengganggu pandangan pengendara, begitu
juga dengan bagian dalam dari helm dapat menyebabkan beberapa masalah pada
kepala, seperti berikut ini!
Akibat & Dampak Negatif Menggunakan Helm yang Tidak Dibersihkan
- Menyebabkan Ketombe
Memakai helm yang jarang dibersihkan
selain dapat menyebabkan rasa gatal pada kulit kepala juga dapat memicu
timbulnya ketombe. Untuk menghilangkan ketombe juga termasuk keadaan yang sulit
untuk dilakukan apabila tidak diatasi dari awal permasalahan pemicu ketombe itu
sendiri. Selain itu jug membutuhkan biaya yang cukup mahal apabila sudah
berketombe. Oleh karena itu, sebaiknya jaga kebersihan helm dengan cara mencuci
bagian dalam helm dan menjemurnya sampai kering. Nah, cara sederhana ini dapat
mencegah timbulnya ketombe pada kulit kepala.
- Rambut Rontok
Helm yang jarang dibersihkan dan hanya
dipakai saja juga dapat menyebabkan gangguan pada kulit kepala seperti mudah
ditumbuhi jamur dan virus. Apalagi saat berkendara dibawah terik matahari yang
membuat kulit kepala mudah berkeringat dan sirkulasi udara di dalam helm tidak
bagus. Alhasil kulit kepala menjadi lembab dan dapat menyebabkan rambut mudah
rontok.
- Menimbulkan Koreng
Selain itu juga dapat menyebabkan kulit
kepala menjadi gatal akibat bakteri dan virus tersebut, sehingga para
pengendara tidak segan – segan menggaruk kulit kepala. Nah, kebiasaan ini dapat
menimbulkan luka pada kulit kepala serta berujung pada koreng di kepala.
Cara Mengatasi Masalah Saat Menggunakan Helm & Tips Membersihkan Helm yang Baik & Benar
Namun, semua masalah tersebut dapat teratasi
dengan beberapa tips mengatasi gangguan saat menggunakan helm, seperti berikut
ini!
- Gunakan Pelapis Kepala
Kulit kepala dan rambut yang bersentuhan
langsung dengan helm selain dapat menimbulkan gatal – gatal dan rambut rontok
juga dapat membuat rambut menjadi berbau tidak sedap. Oleh karena itu,
penggunaan pelapis kepala saat menggunakan helm sangat disarankan. Selain itu,
juga dapat mencegah rambut lepek atau rambut yang bergelombang.
- Bersihkan Helm
Nah, cara ini sangat penting untuk
dilakukan untuk terhindar dari beberapa macam gangguan diatas. Dengan cara
mencuci helm terutama bagian dalam helm yang sering bersentuhan langsung dengan
kepala. Sebab, bagian dalam dari helm menjadi tempat yang cocok bagi para
bakteri dan jamur untuk tumbuh. Untuk itulah cuci helm minimal dua bulan
sekali, sehingga terhindar dari beberapa macam gangguan diatas. Caranya cukup
mudah, hanya dengan memereteli / melepas
setiap gabus pada bagian dalam helm, lalu mencucinya dengan menggunakan sabun
atau detergen antiseptik. Selanjutnya peras dan jemur sampai kering. Apabila
sudah kering pasang kembali sesuai dengan bagiannya masing – masing dan ingat
jangan sampai salah ya!
- Menjaga Kebersihan Rambut
Tidak hanya helm saja yang harus dijaga
kebersihannya, namun begitu juga dengan rambut. Jadi percuma jika hanya helm
saja yang dibersihkan namun kulit kepala dan rambut tidak dibersihkan juga.
Selain itu, bawalah sisir untuk menata dan merapikan rambut setelah menggunakan
helm. Hal ini berguna agar terhindar dari rambut kusut dan menjaga penampilan
agar tetap menarik.
Nah, itulah tadi dampak memakai helm dan
cara mengatasinya. Jadi, penggunaan helm saat berkendara merupakan hal yang
wajib untuk dipatuhi bila mengaku seorang biker sejati. Semoga bermanfaat! Eits, dan jangan
lupa baca artikel ini: Manfaat Berjoget bagi Kesehatan (kes/sam)