-->

Manfaat Minyak Biawak untuk Kulit

Manfaat Minyak Biawak


Biawak adalah hewan yang mempunyai nama latin Varanus Komodoenis. Hewan yang satu ini adalah hewan yang digolongkan dalam kelompok kadal besar karena bentuknya menyerupai komodo dengan ukuran yang lebih kecil. Binatang ini umumnya hidup liar dalam lingkungan manusia karena menjadi salah satu pemangsa peternak unggas rumahan. Selain mempunyai sisik tebal dan mempunyai lidah menjulur dan bercabang seperti lidah ular, hewan ini biasanya memiliki panjang sekitar 2.5 meter. 

Sebagian orang juga ada yang beranggapan bahwa biawak adalah hewan yang menjijikan, padahal sebenarnya memiliki kandungan yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Salah satu manfaat dari hewan ini adalah dengan diambil minyaknya, yang dikenal dengan minyak biawak. Minyak biawak dapat dijadikan obat ampuh untuk menyembuhkan berbagai penyakit kulit. Bagi pembaca yang penasaran tentang khasiatnya, akan diperjelas lagi informasi ini:

Khasiat Minyak Biawak bagi Kesehatan dan Obat Penyakit Kulit


Manfaat Minyak BiawakMinyak biawak didapatkan dengan cara mengambil hasil ekstrasi daging dan jeroan biawak yang mengandung banyak lemak. Umumnya akan memiliki bau yang menyengat khas bau biawak serta memiliki warna  kuning keemasan hingga kuning kemerahan. Minyak ini dipercaya berkhasiat untuk menyembuhkan berbagai penyakit kulit seperti jerawat, bisul, panu, ekstim, gatal-gatal karena alergi dan sebagainya. Caranya cukup mudah, dengan mengoleskan minyak biawak pada bagian yang sakit secara rutin. Yang perlu diketahui tentang hal ini adalah cara ini sudah terbukti ampuh dan tanpa menimbulkan efek samping yang kronis bila tidak berlebihan.

Di pasaran sudah ada pula yang menjual dengan harga sekitar Rp 30.000,- per botolnya dengan ukuran 30 ml. Tetapi hal tersebut belum terbukti keasliannya, untuk itu boleh juga untuk membuat minyak biawak sendiri. Caranya dengan menyiapkan daging biawak bersama jeroannya, lalu goreng tanpa minyak (disangrai). Aduk terus daging di dalam wajan atau panci kurang lebih selama 7 hingga 10 menit supaya tidak gosong. Minyak yang sudah ada bisa langsung digunakan dan juga bisa dimasukkan ke dalam botol untuk disimpan.  

Itu tadi seputar informasi mengenai manfaat minyak biawak. Jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal gunakan secara teratut dengan cara sewajarnya dan tidak berlebihan. Semoga informasi ini bermanfaat sebagai sumber referensi kesehatan untuk tetap menjaga dan melakukan kebiasaan sehat. Karena mencegah lebih baik daripada mengobati.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel