-->

5 Manfaat Minyak Jarak bagi Kesehatan Tubuh

manfaat minyak jarak
Minyak jarak merupakan minyak nabati yang berasal dari perasaan biji jarak, sejak jaman dahulu minyak ini sudah banyak digunakan untuk pengobatan tradisional karena khasiat alami di dalamnya. Pemakaian atau penggunaan minyak jarak pada dosis yang pas dapat mengatasi berbagai masalah yang berkaitan dengan kesehatan kulit, sendi, kulit, dan organ-organ pencernaan. 

Hal tersebut disebabkan karena di dalamnya terdapat kandungan nutrisi, sifat anti-inflamasi dan kandungan zat-zat lainnya yang berguna untuk mencegah dan mengatasi berbagai gangguan penyakit. Pada kesempatan kali ini akan diuraikan mengenai manfaat minyak jari bagi kesehatan tubuh.

1. Mengatasi Nyeri

Sifat anti-inflamasi yang terdapat di dalamnya berguna untuk mengurangi pembengkakan serta peradangan pada sendi dan jaringan sehingga dapat mengatasi nyeri sendi seperti rematik. Selain itu, minyak ini juga bermanfaat untuk menghilangkan nyeri punggung dan menenangkan kram saat menstruasi.

2. Mengobati Alergi

Kerena kandungan zat-zat aktif dan sifat anti-inflamasi yang dimilikinya, minyak ini juga berguna untuk mengatasi masalah alergi yang terjadi pada area kulit.

3. Untuk Pengobatan Pencahar

Obat pencahar merupakan pengobatan yang dilakukan untuk melancarkan sistem pencernaan, minyak ini dapat digunakan sebagai obat pencahar karena berfungsi untuk membersihkan sistem pencernaan, melancarkan sistem pencernaan, menjaga kesehatan organ pencernaan dan dapat membantu gerakan usus agar lebih tepat. 

4. Menjaga Kesehatan Kulit

Menggunakan minyak jarak secara teratur dapat mencegah adanya infeksi pada kulit, selain itu kandungan anti-inflamasi di dalamnya berguna untuk mengatasi jerawat serta dapat mengobati penyakit kulit lainnya seperti iritasi, panu, kadas, kurap hingga stretch mark. 

5. Menjaga Kesehatan Rambut

Kandungan vitamin E dan asam lemaknya mempunyai kemampuan untuk membantu pertumbuhan rambut apabila digunakan pada kulit kelapa, minyak ini juga bermanfaat untuk merangsang pertumbuhan rambut, membebaskan kulit kepala dari ketombe, infeksi jamur dan bakteri sehingga rambut menjadi sehat.

Minyak jarak sudah bisa didapatkan di pasaran dengan harga yang relatif murah, akan tetapi lebih baik membuatnya sendiri agar bisa memilih dan memastikan dari bahan yang digunakan caranya cukup siapkan beberapa biji buah jarak yang berwarna hitam, jemur sekitar 2 jam kemudian tumbuk atau giling hingga halus, peras dan airnya. Penting juga untuk menggunakan minyak ini secukupnya.  (Baca Juga: Manfaat Minyak Biawak untuk Pengobatan )

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel