-->

Makanan yang Baik untuk Menjaga Kesehatan Mata

Mata merupakan salah satu organ terpenting untuk dapat melihat. Tanpa adanya mata, mungkin tidak dapat melihat indahnya dunia akan kecantikan alamnya dan paras menawan dari penghuni bumi. Untuk itulah penting sekali untuk menjaga kesehatan mata. Bagaimana cara menjaga kesehatan mata? 
Makanan yang Baik untuk Menjaga Kesehatan Mata Menjaga kesehatan mata supaya tetap dapat bekerja secara normal dapat dilakukan dengan berbagai macam cara. Salah satunya yang dapat dilakukan adalah menjaga asupan makanan yang dikonsumsi. Mata juga memerlukan asupan nutrisi dari makanan yang dikonsumsi, nutrisi tersebut tidak lain adalah vitamin A.

Wortel merupakan jenis sayuran yang terkenal akan kandungan vitamin A di dalamnya. Namun, masih ada beberapa macam makanan yang memiliki kandungan vitamin A yang sama dengan wortel atau bahkan lebih tinggi kandungan vitamin A dibandingkan dengan wortel. Apa saja makanan tersebut? Berikut ini ulasannya!
  • Kuning Telur 
Kuning telur ternyata memiliki kandungan lutein di dalamnya. Nah, kandungan lutein tersebut merupakan salah satu jenis antioksidan yang memiliki pigmen kuning. Manfaat antioksidan tersebut selain dapat menangkal radikal bebas, juga dapat menyaring sinar biru. Selain itu dengan adanya kandungan seng pada kuning telur, juga dapat mengatasi masalah degenerasi makula yang diakibatkan oleh bertambahnya usia. Apabila hal ini tidak diatasi dapat mengakibatkan kebutaan di usia tua.

Untuk mendapatkan manfaat utuh kuning telur dapat mengkonsumsi secara mentah. Sebab, kuning telur yang sudah melawati proses dimasak dapat berkurang kandungan lutein di dalamnya.
  • Sayur Bayam 
Sama hal dengan kuning telur, bayam juga memiliki kandungan lutein dan ditambah kandungan zeaxanthin di dalamnya. Sehingga, dengan mengkonsumsi bayam dapat menyehatkan mata dan mencegah mata dari beberapa macam penyakit kronis seperti katarak dan degenerasi makula yang sering terjadi di usia tua.

Seperti kebanyakan sayuran lainnya, sayur bayam akan kehilangan kandungan nutrisi di dalamnya apabila salah saat proses pengolahan. Sebaiknya, gunakan minyak kelapa atau minyak zaitun saat memasak. Selain itu, jangan terlalu lama saat memasak sayur bayam supaya tidak berubah menjadi racun bagi tubuh.
  • Kacang Almond
Beberapa jenis kacang – kacangan memiliki kandungan vitamin E, termasuk juga kacang almond. Manfaat vitamin E tersebut adalah berguna untuk mencegah terkena penyakit katarak dan degenerasi makula seiring bertambahnya usia. Untuk mendapatkan manfaat tersebut dapat dengan cara mengkonsumsi kacang almond setiap harinya.

Jadi, untuk menjaga kesehatan mata tidaklah begitu sulit. Cukup dengan mengkonsumsi beberapa macam makanan diatas, beberapa macam nutrisi untuk mata sudah didapat. Sehingga tidak perlu untuk melakukan beberapa macam pengobatan mata yang menguras kantong dan menggunakan bahan yang belum alami. Semoga bermanfaat! (Baca Juga: Manfaat Menangis bagi Kesehatan Mata )

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel