-->

Cara Mencegah dan Mengatasi Penyakit Angin Duduk

Angin duduk merupakan istilah penyakit yang digunakan untuk menggambarkan gejala nyeri pada dada seperti tertekan, keluar keringat dingin, ulu hati terasa seperti ditusuk-tusuk, perut kembung sehingga menimbulkan rasa mual. Biasanya kondisi ini sering disalah artikan sebagai masuk angin biasa. Padahal, jika dibiarkan begitu saja dan tidak segera mendapatkan pertolongan maka dapat berakibat pada resiko yang fatal hingga dapat menyebabkan kematian.

Mencegah dan mengatasi angin duduk

Agar terhindar dari penyakit ini, ada beberapa cara pencegahan yang dapat dilakukan. Adapun caranya adalah sebagai berikut :


  1. Perbanyaklah mengkonsumsi sayur dan buah-buahan.
  2. Hindari mengkonsumsi makanan cepat saji dan makanan berkolesterol tinggi.
  3. Hindari kebiasaan marah-marah yang berlebihan karena dapat membuat otak menjadi panas, darah bergerak lebih cepat dan jantung berdetak lebih cepat sehingga dapat menyebabkan terjadinya penyempitan pembuluh darah.
  4. Hindari rasa stres yang berlebihan.
  5. Apabila mengalami nyeri dada, sebaiknya lakukan aktivitas fisik apapun untuk pencegahan.

Setelah mengetahui cara pencegahannya, selanjutnya juga akan dijelaskan mengenai cara mengatasi angin duduk dengan cepat, yaitu dengan melakukan dua cara. Jika ada seseorang yang merasakan kondisi tersebut atau mengalaminya sendiri, maka tindakan yang paling tepat untuk dilakukan adalah pergi ke dokter atau rumah sakit terdekat. Namun, jika jarak rumah sakit masih jauh cobalah untuk menanganinya sendiri dengan mencoba batuk sekeras-kerasnya walaupun tidak ada keinginan untuk melakukannya. Cara selanjutnya dapat dilakukan dengan bernapas dalam-dalam, kemudian mengeluarkannya. Jika dilakukan berulang kali, maka dapat mencegah dan mengatasi penyakit angin duduk. (Baca juga: Cara Mencegah Penyakit Alzheimer)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel